Daftar Isi
Salah satu kemudahan yang diberikan teknologi untuk manusia adalah adanya ojek online yang juga bisa digunakan sebagai jasa pesan antar makanan. Gojek sebagai salah satu perusahaan ojek online juga ikut andil dalam membantu penggunanya agar lebih mudah. Salah satu pilihan jasa yang dimiliki Gojek adalah Go Food. Cara pesan Go Food bisa dilakukan di aplikasi Gojek secara langsung.
Fitur Go Food dari waktu ke waktu juga semakin mengalami perkembangan dan tak jarang menjadikan penggunanya bingung. Untuk Anda yang sudah biasa menggunakan jasa ini mungkin sudah tidak asing lagi dengan cara penggunaannya. Namun, untuk Anda yang baru pertama kali dan ingin menggunakan fitur ini, Anda bisa menggunakan tutorial di bawah ini untuk menghindari kesalahan.
Cara Pesan Go Food Mudah Bagi Pemula
Agar pesanan bisa berjalan dengan lancar sesuai dengan keinginan, berikut cara pesan Go Food di Gojek yang bisa Anda lakukan dengan mudah.
- Masuk ke aplikasi Go Food di smart phone Anda.
- Masuk ke menu Go Food yang ada di tampilan awal aplikasi.
- Pilih makanan yang ingin Anda beli dengan cara mencarinya di kolom pencarian berdasarkan kata kunci yang Anda masukkan. Anda juga bisa menggunakan rekomendasi atau kategori makanan yang terpasang pada halaman awal fitur Go Food.
- Pilih restoran atau tempat penjual makanan yang ingin dipesan beserta menu yang akan dibeli.
- Tekan tombol + yang ada di samping gambar menu makanan dan minuman untuk menambahkan pesanan ke dalam keranjang.
- Cek kembali daftar pesanan yang sudah Anda masukkan sebelum melakukan pemesanan dan pembayaran. Informasi mengenai total biaya pesanan dan ongkos kirim akan ditampilkan. Anda bisa meninjaunya kembali barangkali ada yang belum dimasukkan atau salah memasukkan jumlah.
Isi kolom lokasi yang diminta oleh Go Food sebagai lokasi tujuan pengantaran makanan. Isi secara spesifik dan mudah dikenali agar driver Gojek tidak salah mengirimkan pesanan ke alamat lain.
- Pilih metode pembayaran yang ingin Anda gunakan, bisa menggunakan Go – Pay maupun membayar secara tunai saat pesanan datang. Perlu Anda ketahui bahwa pembayaran dengan menggunakan Go – Pay biasanya lebih murah.
- Tunggu pesanan datang ke tempat tujuan. Anda juga bisa memantau proses pemesanan sembari menunggu pesanan datang.
- Setelah sampai ke lokasi tujuan biasanya pengemudi akan menghubungi Anda, baik melalui chat maupun telepon.
- Setelah pesanan diterima, jangan lupa untuk melakukan pembayaran sejumlah harga pesanan beserta ongkir jika Anda menggunakan metode pembayaran tunai.
Fitur Re–Order Go Food yang Memudahkan Anda
Fitur-fitur baru yang dimunculkan oleh Go Food semakin memberikan kenyamanan kepada para penggunanya. Salah satu fitur yang bisa Anda coba adalah fitur Re – Order yang memudahkan Anda untuk memesan kembali makanan atau minuman yang sudah pernah dipesan. Fitur ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki makanan kesukaan dan restoran kepercayaan yang sama.
Anda bisa menentukan restoran langganan hanya dengan sekali pesan, dan untuk pemesanan berikutnya Anda tidak perlu susah-susah mencari kembali restoran tersebut di kolom pencarian. Untuk yang belum mengetahui cara pesan Go Food dengan fitur Re – Order, berikut cara praktisnya untuk Anda.
- Buka aplikasi Gojek di smart phone Anda, lalu masuk ke pilihan menu Go Food.
- Ketuk gambar keranjang yang berada di sebelah pojok kanan atas tampilan awal Go Food.
- Setelah itu akan muncul daftar riwayat pemesanan makanan yang pernah Anda pesan sebelumnya.
- Klik Pesan Lagi untuk melakukan pemesanan dengan fitur Re – Order.
- Masukkan lokasi pengantaran makanan yang hendak dipesan.
- Pilih metode pembayaran yang ingin Anda gunakan, lalu klik order untuk melanjutkan proses pemesanan.
- Tunggu sampai Gojek menemukan pengendara yang akan mengantarkan makanan pesanan Anda.
- Pemesanan makanan akan segera diproses, tunggu hingga makanan datang ke tempat Anda.
Jangan lupa untuk melakukan pembayaran kepada pengemudi Gojek jika Anda menggunakan metode pembayaran secara tunai.
Apakah Bisa Pesan Go Food untuk Orang Lain?
Pertanyaan ini mungkin muncul di benak Anda, karena banyak orang yang tidak mengetahui akan hal itu. Anda bisa menggunakan fitur Go Food untuk mengantarkan makanan ke orang lain dengan alamat yang berbeda. Yang terpenting adalah Anda mengetahui detail lokasi orang yang ingin Anda pesankan makanan, karena salah alamat bisa jadi salah antar.
Bagi Anda yang ingin memesankan makanan untuk orang lain menggunakan Go Food, caranya cukup mudah dilakukan. Lakukan cara memesan Go Food secara manual seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Pada tahap memasukkan lokasi pengiriman pesanan, masukkan alamat yang ingin Anda tuju. Pilih juga metode pembayaran yang akan digunakan, Go – Pay atau cash.
Jika menggunakan metode pembayaran dengan Go – Pay, maka nantinya orang yang Anda pesankan makanan tidak perlu membayar lagi. Namun, jika Anda menggunakan metode pembayaran cash atau tunai, orang yang Anda pesankan makanan harus membayar pesanan kepada driver.
Apakah Bisa Pesan Go Food Beda Kota?
Kemudahan pemesanan makanan semakin ditingkatkan oleh pihak Gojek untuk memberikan kepuasan pengguna aplikasi tersebut. Salah satu layanan yang semakin dimudahkan adalah GO Food yang kini bisa menggunakan fitur ganti lokasi. Dengan fitur tersebut Anda akan lebih mudah untuk memesankan makanan ke alamat yang ada di luar kota domisili.
Cara pesan Go Food beda kota kurang lebih sama, hanya saja saat melakukan pencarian restoran dan makanan yang ingin dipesan, Anda harus memasukkan alamat kota tujuan terlebih dahulu. Setelah memasukkan alamat kota tujuan yang ingin dipesankan makanan, akan muncul beberapa restoran yang berada di kota tersebut.
Setelah memasukkan pesanan, lakukan tahap-tahap yang sama dengan cara memesan Go Food seperti biasanya. Jika Anda ingin memberi kejutan kepada pasangan atau keluarga di kota yang berjauhan, gunakanlah metode pembayaran Go – Pay agar penerima tidak dibebankan biaya pemesanan makanan.
Tentunya fitur ini sangat membantu Anda yang sedang berjauhan dengan orang-orang tersayang. Memberi kejutan kini jadi lebih mudah berkat adanya kemudahan yang diberikan oleh layanan-layanan Gojek. Di sisi lain, adanya fitur ganti lokasi ini juga menimbulkan banyak kejahatan yang dapat merugikan orang lain.
Salah satu kejahatan yang dilakukan oleh segelintir orang dengan memanfaatkan kemudahan fitur ganti lokasi ini adalah mengirimkan makanan ke sembarang orang yang tidak berniat memesan makanan. Setelah pesanan sampai, penerima akan dibebankan dengan tagihan pembayaran makanan yang dipesan.
Tidak tanggung-tanggung, makanan yang dipesan biasanya adalah makanan mahal atau makanan murah namun dalam jumlah banyak. Untuk itu, sebagai pengguna yang baik, sudah seharusnya dapat memanfaatkan fitur tersebut sebagaimana mestinya.
Mungkin cara pesan Go Food di atas sangat berguna bagi Anda yang belum pernah memesan makanan dengan aplikasi Gojek melalui layanan Go Food. Ingatlah untuk selalu menggunakan teknologi sebagaimana mestinya untuk kebaikan.